Macromedia Dreamweaver 8 Dalam Perancangan Website Komunitas Burung Berkicau

  • Martias Martias

Abstract

Abstrak: Salah satu teknologi yang dapat mengolah informasi dengan cepat, akurat dan dapat menjangkau semua belahan dunia adalah internet. Melalui World Wide Web informasi tersebut ditampilkan dalam bentuk yang lebih menarik, dinamis, dan interaktif, yang biasanya disebut Homepage atau Website, sehingga masyarakat berlomba-lomba menampilkan informasi yang dimilikinya. Berdasarkan situasi tersebut, penulis tertarik untuk membuat Website dinamis dan interaktif sebagai media informasi dengan menghubungkan ke database yang telah dibuat di MySQL. Pembuatan Website ini menggunakan Macromedia Dreamweaver 8 yang dipadukan dengan HTML. Macromedia Dreamweaver 8 adalah sebuah program web editor yang digunakan untuk membuat dan mendesain web. Software ini mempunyai kehandalan dalam membuat dan mendesain web tanpa harus menuliskan tag-tag html satu persatu. Maksud dari program ini adalah untuk membuat sebuah program web yang berisi tentang profile dan informasi Penggemar Burung Berkicau di Jakarta yang diharapkan dapat membantu para penggemar burung berkicau berbagi informasi tentang burung berkicau. Semoga dari website yang penulis buat dapat berguna bagi masyarakat luas yang ingin tahu akan informasi dan pengetahuan tentang pembuatan website menggunakan HTML dan MySql serta Macromedia Dreamweaver 8.

Kata Kunci: burung berkicau, macromedia dreamweaver 8, perancangan website.


Abstract: One technology that can process information quickly, accurately and can reach all parts of the world is the internet. Through the World Wide Web information is displayed in a more attractive, dynamic, and interactive, which is usually called the Homepage or Website, so that people vying displays information in its possession. Under these circumstances, the authors are interested in creating dynamic and interactive Website as a medium of information by connecting to a Database that was created in MySQL. Website Creation using Macromedia Dreamweaver 8 combined with HTML. Macromedia Dreamweaver 8 is a Web Editor program used to create and design web. This Software has a reliability in making and designing sites without having to write html tags one by one. The purpose of this program is to create a web program that contains information about the profile and Singing Bird fans in Jakarta is expected to help the birds chirping fans to share information about the birds chirp. Hopefully the author created a website that could be useful for the general public who want to know the information and knowledge about creating websites using HTML and MySql and Macromedia Dreamweaver 8.

Keywords: bird chirrup, macromedia dreamweaver 8, website design.

References

Referensi

Jogiyanto HM. 2005. Analisa Dan Desain. Yogyakarta: Andi Offset.

Jayan. 2005. 45 Manipulasi Foto Profesional Photoshop CS. Jakarta: Maxikom.

Abdul K. (2001). Dasar Pemrograman Web Dinamis Menggunakan PHP. Yogyakarta : Andi Offset

Bunafit N. 2009. Membuat Website Sendiri dengan PHP – MySQL. Jakarta: Mediakita.

Purwadi HD. 2007. Mengenal Internet Jaringan Informasi Dunia. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo.

Dadan S. 2007. 7 Langkah mudah menjadi WEBMASTER. Jakarta: Mediakita.
Published
2016-12-01
How to Cite
MARTIAS, Martias. Macromedia Dreamweaver 8 Dalam Perancangan Website Komunitas Burung Berkicau. INFORMATION MANAGEMENT FOR EDUCATORS AND PROFESSIONALS : Journal of Information Management, [S.l.], v. 1, n. 1, p. 67-76, dec. 2016. ISSN 2548-3331. Available at: <http://ejournal-binainsani.ac.id/index.php/IMBI/article/view/158>. Date accessed: 06 sep. 2024.